![]() |
Kucing Ras American Shorthair |
Bos bulu ras American Shorthair ini memang sangat menggemaskan ya Catlovers karena mereka memiliki bulu yang pendek dan badan mereka yang besar. Mereka sendiri berasal dari Benua Eropa dan akhirnya dikembangkan di Amerika maka dari itu mereka lebih dikenal dengan Bos bulu Ras American Shorthair. Bos bulu ini berbeda dengan Ras Persia, Ras American Shorthair lebih mudah dirawat, salah satunya karena mereka memiliki bulu yang pendek, dan tentu saja Bos bulu ras ini sangat cocok untuk Catlovers, yang mungkin tidak ingin terlalu susah untuk memberikan perawatan lebih pada bulu si Bos.
Bos bulu Ras American Shorthair memiliki karakter dengan kaki lurus yang pendek, berbadan besar dan tidak lupa juga mereka memiliki corak bulu yang unik dan berbeda dengan Bos bulu lainnya, hal ini menjadi ciri khas utama bagi Bos Bulu Ras American Shorthair karena corak bulu mereka yang unik menjadikan mereka lebih terlihat berbeda dari Bos bulu lainnya. Sifat mereka sendiri sangat cocok untuk Catlovers yang suka dengan Bos bulu bersifat tenang, karena pada dasarnya mereka adalah Bos bulu yang memiliki sifat ramah,tenang, dan sangat pintar berburu.
![]() |
Kucing Ras British Shorthair |
nah berbeda dengan Bos bulu Ras American Shorthair, Bos bulu Ras British Shorthair ini jauh lebih kalem loh Catlovers, karena mereka memiliki karakter yang unik. Ras British Shorthair sendiri berasal dari Inggris tentunya, dan mereka sendiri disebut - sebut sebagai Kucing Roma Kuno. Bos Bulu Ras British Shorthair ini juga Bos bulu yang yang terbilang cenderung pasif, karena karakter mereka yang berbeda dengan Bos bulu pada umumnya.
Bos bulu Ras British Shorthair juga tidak kalah menggemaskan dari Ras American Shorthair, mereka memiliki karakter yang dengan tubuh yang besar, kepala yang bulat serta mata yang bulat, dan bulu mereka lebih halus dari Bos bulu lainnya. Sifat mereka sendiri lebih kalem, suka ketenangan, dan sangat mandiri, Bos bulu jenis ini cocok untuk Catlovers yang suka dengan Bos bulu yang tidak terlalu aktif dan mudah dinasehati. namun karena sifat mereka yang cenderung tertutup, Catlovers harus memberikan perhatian lebih kepada mereka, karena mereka bisa saja stres karena tidak mendapatkan perhatian dari Catlovers seperti mengajak bermain atau sekedar mengelus dan mengajak berkomunikasi untuk memperlihatkan kasih sayang Catlovers kepada mereka. Maka dari itu Catlovers harus pinter - pinter ya mencari ras bos bulu mana yang sesuai juga dengan karakter Catlovers agar kalian bisa bermain bersama, salam meow !